Ternyata Ini Alasan Badan Sering Lelah meski Sudah Cukup Beristirahat

HALOSMI.ID- Beberapa orang mungkin pernah mengalami tubuh yang lelah meski sudah cukup beristirahat. Rasa lelah umumnya terjadi akibat penggunaan otot secara berlebihan. Tidak hanya lelah, rasa kantuk saat bangun tidur pun tidak juga terhindari.

Spesialis gangguan tidur, menjelaskan kondisi ini mungkin saja disebabkan karena Anda tidak mendapatkan tidur yang berkualitas tinggi.

Berikut adalah alasan mengapa bangun dalam keadaan lelah meski sudah tidur cukup:

1. Gangguan tidur dan masalah tiroid

Jika merasa pusing dan lelah pada siang hari, itu bisa jadi pertanda gangguan tidur. Misalnya, sleep apnea yakni gangguan yang menyebabkan berhenti bernapas sementara saat tidur dikenal menyebabkan orang merasa lelah secara teratur.

Gangguan tidur lainnya, sindrom kaki gelisah (RLS), menyebabkan perasaan pusing dan bahkan dapat menyebabkan insomnia.

Dalam beberapa kasus, kelelahan di siang hari bisa jadi pertanda masalah tiroid. Secara khusus, kelelahan di siang hari merupakan gejala umum dari tiroid yang kurang aktif.

Ini terjadi ketika organ tiroid tidak menghasilkan cukup hormon tiroid, yang pada gilirannya, memperlambat metabolisme dan dapat menyebabkan kelelahan terus-menerus.

2. Pola makan

Makan banyak sebelum tidur dan mengonsumsi alkohol dapat memengaruhi tidur. Minum alkohol dalam waktu empat jam sebelum tidur dapat menyebabkan kualitas tidur yang buruk sepanjang malam.

Meskipun alkohol mungkin terasa membantu Anda tertidur, sebenarnya alkohol menyebabkan tidur terganggu dan mengubah tahapan tidur. Hal ini menyebabkan kualitas tidur yang buruk secara keseluruhan dan biasanya orang tidak merasa cukup istirahat di pagi hari.

3. Kondisi kesehatan mental

Jika terus-terusan mengalami masalah tidur, segera konsultasi dengan ahli untuk mengetahui apakah ada kaitannya dengan stres atau penyakit mental yang mendasarinya.

Kondisi seperti kecemasan atau depresi dapat menyebabkan merasa lelah di siang hari, meskipun sudah cukup tidur. Selain itu, gangguan suasana hati seperti gangguan bipolar atau gangguan disforik pramenstruasi dapat menyebabkan perasaan lesu di siang hari.

Faktanya, salah satu alasan paling umum orang bangun pagi-pagi dan tidak dapat kembali tidur adalah karena masalah suasana hati seperti depresi.

4. Anemia

Perasaan lelah yang terus-menerus juga dapat menjadi tanda anemia dalam beberapa kasus. Meskipun tidur selama delapan jam penuh, kekurangan zat besi dapat menyebabkan merasa kurang berenergi, jika tidak diobati. Namun, merasa lelah bukanlah satu-satunya tanda.

Beberapa gejala umum lainnya meliputi, sesak napas, nyeri dada, kulit pucat dan pusing, dan suara berdengung di telinga.