Kamu bisa berburu kuliner murah dan lezat di area Pasar tradisional, seperti Pasar Gede atau Pasar Klewer. Meskipun berupa pasar tradisional, tapi lokasinya sudah sangat bersih dan tertata rapi.
6. Cirebon
Beralih ke Jawa Barat, Kota Cirebon juga memiliki biaya hidup terjangkau. Tinggal di kota ini hanya membutuhkan budget sekitar Rp 1,5 juta hingga Rp 2 juta.
Tinggal di kota yang terkenal dengan penghasil terasi ini tentu sangat menyenangkan karena terdapat banyak tempat wisata alam dan budaya yang menarik, seperti Keraton Kasepuhan, Situ Sedong, dan masih banyak lagi.
Nah itulah 6 kota yang kami rekomendasikan, semoga tercapai untuk tinggal di salah satu kota tersebut ya!